Buah Berenuk yang dikira buah Maja
Buah Buahan | Buah berwarna kulit hijau ini sekilas memang mirip dengan buah Maja bahkan karena kemiripannya banyak yang menyangka jika buah berenuk sama dengan buah Maja, namun sebenarnya berbeda. Perbedaan paling mencolok adalah pada ukurannya, dimana buah berenuk berukuran jauh lebih besar dari buah Maja. Perbedaan lainnya adalah bahwa pohon buah Maja masih berkerabat dengan jeruk-jerukan atau "Rutaceae", sedangkan Berenuk masuk dalam family "Bignoniaceae".
Ada satu lagi perbedaan buah berenuk dan buah maja, yaitu pada rasanya. Buah Berenuk isi dagingnya pahit dan tidak dapat dimakan, sedangkan buah Maja daging buahnya dapat dimakan dan terasa manis. Karena kemiripan bentuk itulah, banyak yang salah kaprah selama ini, bahwa buah berenuk adalah buah maja. Selain itu, kedua buah tersebut menjadi ikon dari Mojokerto, Jawa Timur. Buah Brenuk yang banyak ditemui di Mojokerto menjadi ikon dari Kota Mojokerto, sedangkan buah Maja menjadi ikon dari Kabupaten Mojokerto.
Seperti kita tahu bahwa Mojokerto dahulu kala merupakan pusat dari Kerajaan Majapahit. Lahirnya nama Majapahit sendiri dikaitkan dengan cerita tentang buah yang dikenal pahit yang banyak tumbuh di wilayah Mojokerto.
Buah brenuk berasal dari wilayah Amerika tropis, di Indonesia banyak ditemui di daerah Mojokerto, Jawa Timur. Sehingga buah berenuk menjadi salah satu ikon dari Kota Mojokerto. Kemungkinan buah berenuk masuk ke Indonesia karena dibawa oleh bangsa Portugis dan Belanda.
Buah ini tidak dapat dikonsumsi atau dimakan langsung seperti buah-buahan lain pada umumnya dikarenakan rasanya yang sangat pahit. Karena rasanya yang pahit inilah, buah Berenuk lebih sering diolah secara tradisional menjadi ramuan sebagai obat herbal.
Buah Berenuk dalam bahasa latin atau istilah ilmiah sebagai "Crecentia". Ada tiga jenis buah Berenuk, yaitu "Crecentia Cujete", "Crecentia Alata" dan "Crecentia Portoricensis". Pohon Berenuk dapat tumbuh dengan mencapai ketinggian hingga 10 meter.
Kandungan dan Manfaat Buah Berenuk
Mengandung unsur atau zat minerla seperti magnesium, kalsium, kalium, fosfor, karbohidrat, nutrium, tiamin, riboflavin, niasin, saponin dan flavonoid.
Kandungan vitamin di dalam buah ini yaitu Vitamin C dan Vitamin E.
Beberapa manfaat yang didapat dari buah ini yaitu : sebagai obat diare, antioksidan, membantu meredakan asma, mengatasi hipertensi, menurunkan panas demam, meredakan nyeri rematik, melancarkan kemih, mengobati kulit gatal, mempercepat penyembuhan luka, mencegah tekanan darah tinggi dll.
Cara pengolahan buah berenuk
Dikeringkan dengan cara dipotong menjadi irisan kecil dan dikeringkan. Buah yang dikeringkan ini dipercaya dapat dijadikan sebagai pengusir tikus alami.
Dijadikan jamu godog, dengan cara direbus bersamaan dengan potongan akar dan kulit batang pohon berenuk. Diamkan sampai air rebusan mendidih. Setelah itu masukkan air rebusan tersebut ke dalam gelas dan diamkan sampai hangat dan dapat diminum.
Nah, sekarang sudah tahu kan bahwa buah berenuk bukan buah maja dan sebaliknya.
Ada satu lagi perbedaan buah berenuk dan buah maja, yaitu pada rasanya. Buah Berenuk isi dagingnya pahit dan tidak dapat dimakan, sedangkan buah Maja daging buahnya dapat dimakan dan terasa manis. Karena kemiripan bentuk itulah, banyak yang salah kaprah selama ini, bahwa buah berenuk adalah buah maja. Selain itu, kedua buah tersebut menjadi ikon dari Mojokerto, Jawa Timur. Buah Brenuk yang banyak ditemui di Mojokerto menjadi ikon dari Kota Mojokerto, sedangkan buah Maja menjadi ikon dari Kabupaten Mojokerto.
![]() |
Buah Berenuk jenis "Crecentia Cujete" |
Buah brenuk berasal dari wilayah Amerika tropis, di Indonesia banyak ditemui di daerah Mojokerto, Jawa Timur. Sehingga buah berenuk menjadi salah satu ikon dari Kota Mojokerto. Kemungkinan buah berenuk masuk ke Indonesia karena dibawa oleh bangsa Portugis dan Belanda.
Buah ini tidak dapat dikonsumsi atau dimakan langsung seperti buah-buahan lain pada umumnya dikarenakan rasanya yang sangat pahit. Karena rasanya yang pahit inilah, buah Berenuk lebih sering diolah secara tradisional menjadi ramuan sebagai obat herbal.
Buah Berenuk dalam bahasa latin atau istilah ilmiah sebagai "Crecentia". Ada tiga jenis buah Berenuk, yaitu "Crecentia Cujete", "Crecentia Alata" dan "Crecentia Portoricensis". Pohon Berenuk dapat tumbuh dengan mencapai ketinggian hingga 10 meter.
![]() |
Berenuk "Crecentia Portoricensis" |
Kandungan dan Manfaat Buah Berenuk
Mengandung unsur atau zat minerla seperti magnesium, kalsium, kalium, fosfor, karbohidrat, nutrium, tiamin, riboflavin, niasin, saponin dan flavonoid.
Kandungan vitamin di dalam buah ini yaitu Vitamin C dan Vitamin E.
Beberapa manfaat yang didapat dari buah ini yaitu : sebagai obat diare, antioksidan, membantu meredakan asma, mengatasi hipertensi, menurunkan panas demam, meredakan nyeri rematik, melancarkan kemih, mengobati kulit gatal, mempercepat penyembuhan luka, mencegah tekanan darah tinggi dll.
Cara pengolahan buah berenuk
Dikeringkan dengan cara dipotong menjadi irisan kecil dan dikeringkan. Buah yang dikeringkan ini dipercaya dapat dijadikan sebagai pengusir tikus alami.
Dijadikan jamu godog, dengan cara direbus bersamaan dengan potongan akar dan kulit batang pohon berenuk. Diamkan sampai air rebusan mendidih. Setelah itu masukkan air rebusan tersebut ke dalam gelas dan diamkan sampai hangat dan dapat diminum.
Nah, sekarang sudah tahu kan bahwa buah berenuk bukan buah maja dan sebaliknya.
Beda daerah, beda nama
ReplyDeleteada maja pahit, ada maja manis