IBX5980432E7F390 Penggolongan Jenis Buah Buahan - Buah Buahan

Penggolongan Jenis Buah Buahan

Buah buahan | Penggolongan atau Klasifikasi buah buahan bertujuan untuk memudahkan pemetaan dari banyak dan sangat beraneka ragamnya jenis buah buahan di dunia. Penggolongan buah-buahan secara ilmu Botani berbeda dengan penggolongan dalam ilmu pangan atau dunia kuliner, contoh Tomat, secara ilmu Botani tomat adalah buah namun dalam ilmu pangan tomat adalah sayuran.

beragam jenis buah

Penggolongan buah mempunyai kriteria atau atas dasar tertentu, ada yang simpel dan ada yang kompleks. Penggolongan buah atas dasar musim dan atas dasar iklim dimana tanaman buah tumbuh atau dibudidayakan, merupakan penggolongan buah yang simpel. Penggolongan buah atas dasar struktur dinding buah dan cara berkembangnya merupakan contoh penggolongan buah yang kompleks 

Jenis Buah Berdasarkan Musim

1. Buah Sepanjang Tahun
Yaitu buah yang tak kenal musim, contoh pisang, nanas, pepaya, jambu biji dan lain lain.

2. Buah Musiman
Yaitu tanaman buah yang hanya berbuah pada periode atau bulan bulan tertentu, contoh buah rambutan, duku, lengkeng, jeruk, mangga dan lain lain.

Bagaimana dengan buah durian? Dahulu buah durian termasuk dalam buah musiman, namun seiring dengan perkembangan teknologi bidang pertanian, tanaman buah durian varian tertentu yang dibudidaya dapat dibuahkan di luar musimnya. Maka tak heran kalau banyak penjual durian di luar musim durian.

Jenis Buah Berdasarkan Iklim

1. Buah iklim tropis / panas
Yaitu daerah yang punya suhu udara rata rata 25° Celcius atau lebih. Contoh buah iklim tropis antara lain nanas, pisang, pepaya, alpukat, rambutan, durian dan lain lain.

2. Buah iklim sedang & sub tropis
Yaitu daerah yang punya suhu maksimal hanya 22° Celcius. Contoh buah pada iklim ini yaitu Anggur, Apel, Strawberry, Pir, kiwi dan lain lain.

Jenis Buah Berdasarkan struktur Dinding Buah
1. Berries
2. Hespiridium
3. Drupe
4. Pome
5. Pepo

Dalam ilmu Botani, penggolongan buah berdasarkan perkembangan bakal buah dibagi menjadi:
1. Buah sejati
2. Buah semu

Baik buah sejati maupun buah semu, dibedakan lagi menjadi tipe tipe dasar buah:
1. Buah tunggal, yaitu buah yang terbentuk dari satu bunga dengan satu ovarium dengan buah satu biji atau lebih, contoh buah apel, alpukat, pir, kiwi, persik, plum, jeruk, tomat

2. Buah ganda, yaitu buah yang terbentuk dari satu bunga dengan lebih dari satu ovarium lalu terbentuk satu buah yang sebenarnya terdiri dari kumpulan buah, contohnya buah sirsak, murbei

3. Buah majemuk, yaitu buah yang terbentuk dari banyak bunga namun membentuk jadi satu buah, contoh buah nanas, blackberry, rapsberry 

Ada pula yang disebut dengan buah agregat, yaitu buah yang terbentuk dari beberapa bakal buah dengan satu bunga tunggal. Contoh buah agregat yaitu buah strawberry

Itulah penggolongan dan tipe tipe buah, semoga bermanfaat.

0 Komentar Untuk "Penggolongan Jenis Buah Buahan"

Post a Comment